Kamis, 05 April 2012

Konfigurasi IP di Linux



Cara memberikan IP static pada suatu personal computer(PC) dengan sistim operasi Linux dapat dilakukan dengan 2 cara, yaitu yang pertama adalah cara permanent yaitu dengan mengubah langsung pada file konfigurasi /etc/network/interfaces dan yang kedua adalah cara un-permanent yaitu dengan langsung merubahnya melalui jendela terminal, berikut adalah penjelasan langkah langkah proses konfigurasi untuk masing masing cara.
Cara 1(un-permanent)
Cek telebih dahulu IP yang saat ini kita miliki, dengan mengetik perintah ifconfig pada jendela console, perhatikan gambar di bawah ini :

Gambar di atas menjelaskan cara pertama delam merubah / memberikan IP pada suatu PC dengan sistim operasi Linux, pada kasus ini kita akan melakukan perubahan IP, dimana IP Ethernet(eth0) kita sebelumnya adalah 10.10.6.222, akan dirubah menjadi IP 10.10.6.99, dengan keterangan bahwa IP 10.10.6.1, langkah pertama adalah mengecek IP yang sedang aktif sekarang dengan menggunakan perintah ifconfig, dapat dilihat di atas pada keterangan :
inet addr:10.10.6.222 Bcast:10.10.6.255 Mask:255.255.255.0
Keterangan tersebut menjelaskan bahwa IP yang sedang aktif saat ini adalah 10.10.6.222 dengan broadcast IP 10.10.6.255 dan netmask IP 255.255.255.0, kemudian untuk merubah IP tersebut dengan IP yang kita inginkan(dalam hal ini IP yang dimaksud adalah 10.10.6.99) adalah dengan mengetikan perintah berikut pada jendela console sudo ifconfig eth0 10.10.6.99 netmask 255.255.255.0, bila proses penggantian berhasil maka IP 10.10.6.99 dapat terkoneksi dengan IP Server yaitu 10.10.6.1, untuk mengecek konektivitasnya kita dapat mengirimkan paket data dengan menggunakan perintah ping 10.10.6.1, hasilnya adalah bila TIDAK terdapat keterangan network unreachable, artinya koneksi kita ke IP Server berhasil, hal ini menyatakan bahwa proses perubahan IP yang kita lakukan berhasil.
Cara 2(permanent)
Cara kedua adalah dengan merubah atau memberikan IP secara permanent, hal ini dapat dilakukan dengan cara melakukan perubahan langsung pada file konfigurasi network yaitu interfaces yang berada pada alamat /etc/network/interfaces.
pada file interfaces tersebut kita akan menambahkan informasi mengenai eth0(ethernet 0), pada kasus kali ini kita akan merubah IP kita yaitu 10.10.6.222 menjadi IP 10.10.6.99 dengan keterangan tambahan IP server adalah 10.10.6.1, sebelum melakukan perubahan kita cek terlebih dahulu nilai IP saat ini dengan mengetikan perintah ifconfig pada jendela console, perhaitkan gambar di bawah ini,
Gambar 2.2
Dari gambar di atas kita dapat mengetahui bahwa alamat IP kita saat ini adalah 10.10.6.222 dengan subnetmask 255.255.255.0, kita akan merubahnya secara permanent dengan cara merubahnya langsung pada file interfaces yang terdapat pada /etc/network/, untuk itu ketikan perintah berikut pada console, gedit /etc/network/interfaces, sehingga muncul jendela gedit, pada file interfaces yang telah kita buka kita tambahkan statement,
auto eth0
iface eth0 inet static
address 10.10.6.9
netmask 255.255.255.0
network 10.10.6.0
broadcast 10.10.4.255
#gateway 10.10.4.1
kemudian simpan file interfaces yang telah diubah tersebut. agar perubahan yang telah kita lakukana dapat dilihat, maka kita terlebih dahulu harus melakukan restart terhadap sistem network dengan mengetikan perintah berikut pada console,
sudo /etc/init.d/networking restart
kemudian untuk membuktikan apakah perubahan yang kita lakukan dapat terhubung ke jaringan yang memiliki net address sama, maka kita harus melakukan ping terhadap salah satu komputer yang terkoneksi pada jaringna tersebut, dalam kasus ini komputer yang kita ambil adalah komputer server dengan IP 10.10.6.1, tes koneksi ke jaringn dilakukan dengan cara sebelumnya yaitu ping 10.10.6.1, jika hasil ping tidak menunjukan pesan network unreachable maka koneksi dinyatakan berhasil,

0 komentar: